Mengapa Saya Tidak Bisa Menarik Dana (IDR) ke Rekening Bank Saya?

Halo, pengguna BTSE.ID!


Pernahkah Anda mengalami masalah saat mencoba menarik dana dalam bentuk Rupiah (IDR), lalu menerima notifikasi atau pesan bahwa penarikan tidak dapat diproses karena nama bank tidak sesuai?

Jika iya, jangan khawatir! Masalah ini biasanya terjadi karena adanya perbedaan nama antara akun BTSE.ID Anda dan nama yang terdaftar pada rekening bank Anda.

Untuk mengatasinya, Anda dapat mengajukan permintaan pembaruan nama akun di BTSE.ID agar sesuai dengan data rekening bank Anda. Berikut langkah-langkahnya:

Cara Mengajukan Permintaan Pembaruan Nama Akun di BTSE.ID:

  1. Siapkan tangkapan layar (screenshot) dari pesan kesalahan yang Anda terima saat mencoba melakukan penarikan (seperti contoh gambar di atas).

  2. Lampirkan foto halaman depan buku tabungan atau screenshot dari aplikasi mobile banking yang menampilkan dengan jelas nama dan nomor rekening Anda.

  3. Siapkan foto KTP asli yang masih berlaku.

  4. Setelah semua dokumen siap, silakan isi formulir permintaan pembaruan nama dan unggah dokumen Anda melalui tautan berikut: [Formulir Pembaruan Nama Akun]

  • Proses pembaruan nama akun dapat memakan waktu hingga 1 hari kerja.

  • Setelah pengajuan, Anda dapat memeriksa nama akun terbaru Anda secara berkala melalui halaman Setoran di platform BTSE.ID.

Butuh Bantuan Lebih Lanjut?

Jika Anda mengalami kendala lainnya atau memerlukan dukungan tambahan, tim Customer Support BTSE.ID siap membantu Anda di www.btse.id.